Berau, (Kaltim) BUKamis (31/12/2015) pada Jam 06.30 Wita bertempat halaman
Mapolres Berau telah dilaksanakan upacara kenaikkan pangkat, sebanyak 52 orang
anggota bintara dan tujuh orang Perwira Polres Berau yang naik pangkat kamis pagi
itu.

Tujuh orang Perwira yang naik pangkat saat itu adalah AKP Rio Wahyu Anggoro.SH.SIK
Saat ini berpangkat KOMPOL, IPTU Suradi saat ini berpangkat AKP IPTU Ismail
wahid saat ini berpangkat AKP, IPDA Budi Watikno saat ini berpangkat IPTU, IPDA
Gidion Tarigan saat ini berpangkat IPTU, IPDA Agus Widodo saat berpangkat IPTU,
IPDA A.Zarkasi saat ini berpangkat IPTU.
Tujuh orang perwira bersama 52 orang
dari bintara mengkuti upacara kenaikan pangkat dengan semangat dan penuh rasa
gembira.
Dalam sambutannya Kapolres Berau AKBP Anggie Yulianto Putro mengatakan, kita semua
mengucapkan puji dan syukur pada kehadirat Allah SWT karena pagi ini kita
melaksanakan upacara kenaikan pangkat, dalam kesempatan pagi ini saya mengucapkan
selamat kepada 59 Rekan rekan personil Polres Berau, baik yg berada di Mapolres
maupun dari Mapolsek yang melaksanakan upacara kenaikan pangkat.
Kenaikan pangkat merupakan hak mutlak dari setiap insan anggota Polri, namun
sebelum melalui proses pengusulan kenaikan pangkat seseorang harus memenuhi
kriteria yang mana dia harus melakukan kewajiban kewajibannya terlebih dahulu.
Pangkat baru merupakan anugrah dari Allah SWT yang harus di syukuri bersama.
"Saya berharap dengan kenaikan pangkat ini semakin semangat, rajin, semakin lebih
profesional, semakin disiplin, sehingga akan memberikan konstribusi yang maksimal
pada organisasi. Setiap orang yang akan naik pangkat itu agar mempersiapkan
dirinya agar menjadi lebih baik dan semoga dapat menjadi berkah bagi keluarganya.
Semoga kedepannya Rekan rekan semua lebih semagat menjalankan tugas dan Allah SWT
senantiasa selalu meridohi langkah kita semua segingga selalu menjadikan ibadah
pada kita," Ucap Anggie dalam sambutannya.
**(ham)