Beranda Daerah HUT ke-43 Yayasan Kemala Bhayangkari Kepri, Gelar Bakti Sosial dan Kesehatan Di...

HUT ke-43 Yayasan Kemala Bhayangkari Kepri, Gelar Bakti Sosial dan Kesehatan Di Pantai Bale-Bale Nongsa

1
0

Batam, bhayangkarautama.com

Yayasan Kemala Bhayangkari daerah Kepri menggelar kegiatan Bakti Sosial (baksos) dan Bakti Kesehatan di Pantai Bale-bale Nongsa, Jumat (24/2/2023).

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari daerah Kepri Ny. Imelda Tabana Bangun didampingi oleh Ibu Wakil Ketua Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Kepri Ny. Titi Agus Suharnoko, Ketua Rumah Sakit Bhayangkara Daerah Batam (RSBB) dr. novita Wahyu Handayani, M.K.M., yang dihadiri oleh Ustad Asrul Wahyudi, Ketua RW Yiyun Radesiana, Kapolsek Nongsa Kompol Yudi Arvian, S.H., S.I.K., dr. Maulana Okta Rheza, Sp.A., selaku narasumber, serta warga pemukiman Pantai Bale-bale Nongsa.
Dalam sambutannya, Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari daerah Kepri Ny. Imelda Tabana Bangun menyampaikan dalam rangka memperingati HUT Ke-43 Yayasan Kemala Bhayangkari tahun 2023. Yayasan Kemala Bhayangkari daerah Kepri didukung sepenuhnya oleh tim RSBB (rumah sakit bhayangkara daerah Batam) mengadakan kegiatan berupa Penyuluhan Stunting, cek kesehatan sederhana dan pemeriksaan tulang.

“Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat yang sudah berkenan hadir pada hari ini, juga kepada seluruh panitia HUT Ke-43 Yayasan Kemala Bhayangkari daerah Kepri tahun 2023 serta tenaga kesehatan dan Kapolsek Nongsa beserta jajarannya yang telah bekerja keras demi terlaksananya kegiatan bakti sosial ini. Semoga apa yang telah dikerjakan mendapat pahala dari Tuhan Yang Maha Esa,” tuturnya.

Disamping itu juga Ketua RW daerah Pantai Bale-bale Nongsa Ibu Yiyun Radesiana menyambut baik kedatangan rombongan dan mengucapkan terimakasih atas kehadiran ibu-ibu Yayasan Kemala Bhayangkari daerah Kepri di Pantai Bale-bale Nongsa.
“Kami tidak lupa mengucapkan Selamat Hari Ulang Tahun kepada Yayasan Kemala Bhayangkari daerah Kepri, semoga dapat terus setia mendampingi suami dan terus berjaya dalam membangun kecerdasan anak bangsa melalui program-program yang digagasnya,” ucapnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyuluhan kesehatan tentang stunting pada anak oleh dr. Maulana Okta Rheza, Sp.A.

Kegiatan ditutup dengan foto bersama dan pemberian sembako kepada masyarakat penduduk Pantai Bale-bale Nongsa sebanyak 85 sembako serta memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat.
(Ariyanto Nainggolan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here