Semarang , Jateng
Kembali ke Jawa Tengah, itulah Kombes Pol. Farid Bactiar Effendi, S.I.K., setelah sebelumnya menjabat sebagai Wakil Kepala Satuan (Wadansat) Brimob Polda Jawa Tengah pada tahun 2014, usai berpetualang di berbagai jabatan, seperti Dansat Brimob Babel dan Komandan Resimen 1 Pelopor, kini Kombes Pol. Farid Bactiar Effendi, S.I.K., kembali ke Jawa Tengah, kali ini dengan jabatan yang baru, sebagai Dansat Brimob Polda Jawa Tengah, Selasa (05/01/2021).
Secara resmi hari ini serah terima jabatan dari Kombes Pol. Basya Radyananda, S.I.K., M.H., kepada Kombes Pol. Farid Bactiar Effendi, S.I.K., sebagai Dansat Brimob Polda Jawa Tengah, dilaksanakan Upacara Sertijab PJU Polda Jawa Tengah di Gedung Borobudur Mako Polda Jawa Tengah. Upacara yang dipimpin oleh Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol. Ahmad Luthfi ini berjalan dengan lancar dan tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.
Ditemui awak media usai memimpin upacara sertijab beberapa PJU (Pejabat Utama) Polda Jateng tersebut, Kapolda mengungkapkan terimakasih dan memberi penghargaan yang setinggi-tingginya bagi para pejabat lama serta ucapan selamat datang bagi para pejabat yang baru dilantik.
“Kami berharap para pejabat dapat segera menyesuaikan diri dengan jabatan dan lingkungan tugas yang baru. Ciptakan terobosan-terobosan kreatif dalam mendukung tugas dan pekerjaan, juga saya minta tingkatkan kesiapsiagaan kesatuan, personil dan operasional,” tutur Kapolda Jawa Tengah.
Usai pelaksanaan Sertijab tersebut, Dansat Brimob Polda Jawa Tengah, Kombes Pol. Farid Bactiar Effendi, S.I.K., bersama istri langsung menuju Mako Brimob Polda Jawa Tengah untuk melaksanakan tradisi penyambutan Dansat Baru Satbrimob Polda Jawa Tengah.
Disambut oleh Kombes Pol. Basya Radyananda, S.I.K., M.H., bersama PJU Satbrimob Jateng dan pasukan, upacara penyambutan berjalan meriah dengan diiringi penari jawa dan gending khas Jawa Tengah, dilanjutkan dengan pedang pora. (Tgh /Adk)
Beranda Bhayangkara Kombes Pol. Farid Bactiar Effendi, S.I.K. Menjabat Dansat Brimob Polda Jawa Tengah