Beranda Polres Peduli Dengan Masyarakat, Polres Karimun Bagikan 1000 Masker

Peduli Dengan Masyarakat, Polres Karimun Bagikan 1000 Masker

111
0

Karimun ,Kepri

Selama Covid-19 mewabah di tanah air ini, aktivitaspun mulai terbatas dan perekonomian mulai menurun. Kurang lebih dua tahun Covid-19 melanda negeri tercinta ini, Pemerintah pusat telah menerapkan protokol kesehatan (Prokes) dengan wajib memakai Masker guna menghindari Virus Corona.

Sat Binmas Polres Karimun melaksanakan pembagian 1000 masker yang dibagikan kepada pengendara yang melintas disimpang traffic light RSUD di Karimun dengan menggandeng komunitas badut dan manusia silver, Senin (14/2/2022).

Satbinmas Polres Karimun terus gencar melakukan pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah hukumnya. Berbagai imbauan tentang protokol kesehatan dalam Hal ini 5 M pun selalu diberikan jajarannya kepada masyarakat kabupaten karimun. Kali ini terobosan kreatif sat binmas polres karimun ialah dengan menggandeng komunitas badut dan manusia silver. Yang mana seperti biasa kita lihat adanya komunitas badut dan manusia silver yang menghibur masyarakat disimpang traffic light.
Kali ini, Satbinmas Polres Karimun yang dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Karimun AKP.Rizal Rahim membagikan 1000 Masker kepada pengendara yang melintas di persimpangan traffic light yang ada disimpang RSUD Kabupaten Karimun dengan menggandeng komunitas badut dan manusia silver.

AKBP Tony Pantano, SIK., SH., yang ditemui wartawan media ini di ruang kerjanya, Senin (14/02) mengatakan, adapun kegiatan yang kita lakukan saat ini, guna mengantisipasi penyebaran virus corona varian baru (Omicron virus) di wilayah Kabupaten Karimun. Untuk target pembagian masker ini kita berikan kepada masyarakat (pengendara) yang tidak menggunakan masker. Kita berharap masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan serta menekan pertambahan positif Covid-19 di Kabupaten Karimun.

Disamping itu juga kami sangat mengharapkan masyarakat Kabupaten Karimun untuk tetap di rumah saja yang tidak berkepentingan di luar dan jangan membuat kegiatan yang mengundang keramaian serta kerumunan, masyarakat diharapkan jangan terlalu cemas dengan kondisi Kabupaten Karimun saat ini. Meski demikian, situasi saat ini masih dalam pandemi Covid-19.
“Dan kami mengajak seluruh lapisan masyarakat serta menghimbau agar tetap mematuhi protokol Kesehatan secara ketat, dan bagi masyarakat yang belum melaksanakan vaksin baik dosis 1, 2 dan dosis 3 silahkan untuk mendatangi gerai vaksin polres Karimun atau ke puskesmas terdekat,” ungkapnya.

AKP.Rizal Rahim selaku Kasat Bimas Polres Karinun menuturkan, kami khususnya dari Satbinmas Polres Karimun membagikan 1000 masker untuk dibagikan di titik lampu merah yang ada di Karimun ini untuk dibagikan kepada masyarakan yang tidak menggunakan masker sasr berkendaraan,” tuturnya.

Ditempat terpisah, Petrus (52) (samaran-red) menuturkan, kebijakan yang dilakukan polres Karimun kita selalu ancungkan jempol dan segala kegiatannya yang penuh perhatian dengan masyarakat, untuk itu kita selaku masyarakat Karimun siap mendukung Pak Tony selaku Kapolres Karimun untuk kenciptakan Karimun aman dan kondusif.

“Kita berharap, kiranya pak Tony dalam keadaan sehat selalu bersama keluarga. Kami bangga atas segala kebijakanmu di Bumi berazam ini pak Tony, dan kami berharap kiranya Bapak dapat melaksanakannya dengan penuh sukacita,” imbuhnya mengakhiri. (Ariyanto Nainggolan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here