Sukabumi, bhayangkarautama.com
Ketua KKG kelas Ainun Najib menyampaikan,
Kegiatan Kelompok Kerja Guru (KKG) hari ini hanya menyampaikan agenda program rencana 2023 yang terdiri dari 10 program yang dilaksanakan 1 bulan sekali kecuali bulan puasa dan bulan Januari, diikuti oleh121 guru kelas dari 18 sekolah SDN. Kegiatan tersebut bertempat di ruangan kelas SDN kadudampit, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (19/1/2023).
Salah satu program kegiatan KKG kelas yaitu untuk meningkatkan kompetensi guru dan kesiapan guru untuk menghadapi perubahan kurikulum, yaitu kurikulum merdeka dan program merdeka belajar.
“Kesiapan untuk meningkatkan kompetensi guru kelas dalam menghadapi kebijakan pemerintah dalam perubahan kurikulum yaitu kurikulum merdeka dan program merdeka belajar,” ucap Ainun Najib.
Tambah Ketua, “Kami berharap mendapatkan dukungan dari stakeholder, pengawas, K3S dan kepala sekolah untuk mendorong guru-gurunya masing-masing agar mengikuti Kelompok Kerja Guru (KKG)”.
Pengawas Sekolah Korwil Kec. Kadudampit, Deni Martiana, S.Pd., dalam kegiatan pendampingan ini mendorong para guru semua sekolah binaan di wilayah kerjanya, untuk memiliki kemauan belajar mandiri dengan memanfaatkan platform merdeka mengajar.
“Implementasi kurikulum merdeka menuntut kemandirian guru dalam belajar untuk meningkatkan kompetensinya. Platform ini juga mendorong percepatan literasi dan optimalisasi pemanfaatan teknologi informasi untuk pendidikan,” jelas Deni.
Kendati demikian, kemandirian dalam belajar perlu diperkaya dengan interaksi diantara rekan sejawat dalam komunitas belajar, baik berbasis satuan pendidikan maupun daerah. Tentunya yang paling mudah dalam merealisasi komunitas belajar para guru di Kecamatan Kadudampit adalah menggalakkan kembali kegiatan dalam gugus KKG.
“Melalui kegiatan KKG ini, akan muncul dinamika pembelajaran yang aplikatif karena para guru dapat saling tukar-menukar pengalaman dalam menemukan solusi terbaik atas masalah yang ditemukan di kelasnya,” ungkap Deni.
“Dengan metode tutorial membimbing para kepala sekolah dan guru bersama-sama mengeksplorasi dan mempraktikkan penggunaan semua fitur dan fasilitas yang ada dalam platform merdeka mengajar,” tutupnya. (Heri)