Beranda Daerah Plt KUPT Angkat Bicara Terkait Terkatungnya Nasib Pengawas Parkir

Plt KUPT Angkat Bicara Terkait Terkatungnya Nasib Pengawas Parkir

193
0

Terkait terkatung-katungnya nasib pengawas parkir yang sebelumnya di beritakan bahwa tidak ada kejelasan selama 7 bulan dari pihak Dishub Sidoarjo ternyata di latarbelakangi oleh diberhentikannya parkir berlangganan dan anggaran pun tidak ada karena tidak di setujuinya anggaran PABD oleh Tim Anggaran Sekda.

Adanya program baru E Parkir yang nanti kita jalankan, Insya Allah kita jamin dan kita berikan tempat yang sama sesuai sebelum adanya pergantian sistem baru, artinya tetap kita akomodir semua baik itu jukir maupun pengawas parkir yang 73 itu kita akan akomodir di dalam sistem yang baru E Parkir. “Rizal, Plt KUPT Parkir Kab. Sidoarjo”

Sidoarjo, Jatim |BU| Rizal, Plt KUPT Parkir mengakui adanya somasi dari teman teman pengawas parkir, “jadi terkait teman teman pengawas parkir yang katanya nasibnya belum jelas, itu bukan keputusan dari Dishub melainkan adanya nota kesepahaman dari dewan utuk memberhentikan parkir berlanganan,” ujarnya.

“Serta anggaran pun tidak di setujui oleh PABD selaku tim anggaran sekda, setelah itu per 1 Januari 2020 kita tidak ada anggaran untuk menggaji pengawas parkir, sebelumya juga kita berikan sosialisasi dan pemahaman pada tanggal 30 Desember 2019, itu juga kita sudah melayangkan surat ke teman teman pengawas parkir yang tidak terakomodir,” imbuhnya.

Rizal juga menyampaikan, “Adanya program baru E Parkir yang nanti kita jalankan, Insya Allah kita jamin dan kita berikan tempat yang sama sesuai sebelum adanya pergantian sistem baru, artinya tetap kita akomodir semua baik itu jukir maupun pengawas parkir yang 73 itu kita akan akomodir di dalam sistem yang baru E Parkir,” katanya.

Rizal juga menambahkan Program E Parkir ini sudah sesuai degan perda nomer 17 tahun 2016 pengganti parkir berlanganan, Jadi E Parkir ini kita akan pihak ketigakan baik dari sisi gaji, tunjagan nantinya akan mejadi tanggung jawab pihak ketiga dan Dishub hanya sebagai Operator dari Pemda saja,” ujarnya. (Zanuar)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here