Sabang, NAD
Dalam mengungkapkan sejumlah dugaan kasus korupsi di Sabang, Kejaksaan Negeri (Kejari) Sabang dapat dukungan dari anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) dan pujian masyarakat Kota Sabang.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Sabang, Ryani Mutia Rahman, SE, yang duduk di gedung wakil rakyat dari Partai Demokrat, dirinya mengapresiasi kerja keras Kejari Sabang dalam mengungkapkan sejumlah dugaan kasus korupsi yang terjadi di Kota Sabang.
Menurut anggota termuda dan cantik ini, dirinya sangat mendukung kinerja Kejari Sabang yang terus berkerja keras untuk membersihkan pelaku-pelaku yang memakan uang rakyat dengan cara apapun, terutama yang dilakukan oleh pejabat yang tidak bertanggungjawab.
“Sebagai wakil rakyat tentunya saya sangat mendukung kerja keras Kejari Sabang dalam mengungkapkan sejumlah kasus dugaan korupsi di Kota Sabang. Dan juga semua pihak harus memberi semangat kepada tim Kejaksaan Negeri Sabang, agar tugas mereka mengungkapkan dugaan kasus korupsi di Kota Sabang bisa dituntaskan dengan baik,” harap wakil rakyat lulusan Fakultas Ekonomi ini kepada media ini, Jumat (18/3/2022).
Sementara salah seorang tokoh masyarakat Kota Sabang, Amrul, juga memuji sepak terjang tim Kejaksaan Negeri Sabang dalam mengembangkan sejumlah korupsi yang dinilai sudah berakar di lingkungan pemerintah Kota Sabang.
Pasalnya, kata Amrul, korupsi yang terjadi di Kota Sabang bukan saja di lini dinas pemerintahan, akan tetapi juga di tingkat desa (Gampong) sudah merajalela, maka ia juga berharap kepada masyarakat untuk memberi dukungan kepada tim Kejaksaan Negeri Sabang untuk mengungkapkan kasus korupsi di pulau ini.
“Selamat buat Kejari Sabang yang terus bekerja keras untuk mengungkapkan kasus-kasus yang merugikan negara, yang dilakukan oleh pihak-pihak yang memakan uang rakyat untuk memperkaya diri,” ungkap Amrul.
Disisi lain Amrul juga meminta kepada Ketua Partai di Sabang, agar menempatkan wakilnya di DPRK sesuai kemampuan dan ilmu yang dimiliki sehingga dapat mendorong kinerja legislatif itu sendiri, eksekutif dan lembaga-lembaga lainnya. Dengan demikian pembangunan dan kesejahteraan rakyat akan membaik.
Amrul menambahkan, setalah Kejari Sabang mengungkapkan sejumlah kasus dugaan korupsi, kini kepercayaan rakyat kepada lembaga anti rasuah itu semakin menyakinkan. Dimana, masyarakat selama ini sudah cukup melelahkan mata menonton ulah dan tingkah oknum-okmum pejabat yang bekerja dikarenakan kepentingan pribadi, kelompok dan lainnya.
Maka itu, masyarakat mengacungkan jempol atas kerja keras tim Kejaksaan Negeri Sabang, yang terus mencari oknum-oknum pejabat pengguna anggaran yang menilep uang rakyat.
“Selamat dan sukses terus Pak Kajari Sabang, kami masyarakat Kota Sabang sangat mendukung kinerja Kejari Sabang untuk mengungkapkan kasus korupsi di Kota Sabang ini,” ujarnya. (Jalaluddin Zky)
Beranda Daerah Ungkapkan Sejumlah Kasus Korupsi, Kejari Sabang Dapat Dukungan DPRK Dan Pujian Masyarakat