Beranda Daerah Bupati Halut Dijamu Walikota Gora Kalwaria Negara Polandia

Bupati Halut Dijamu Walikota Gora Kalwaria Negara Polandia

2
0

Tobelo, Halut

Kunjungan kerja (Kunker) ke Kota Gora Kalwaria Negara Polandia, Bupati Halmahera Utara Frans Manery beserta rombongan dijamu oleh Walikota Gora Kalwaria, Arkadiusz Strzyzewski, Senin (6/6/2022).

Pemerintah Kota Gora Kalwaria menyambut baik kehadiran Pemerintah Kabupaten Halmahera Utara dalam menindaklanjuti agenda kerjasama pelaksanaan proyek “Pasar Perkotaan Berkelanjutan Tata kelola Kota Partisipatif untuk Pengelolaan Pasar Segar yang Aman, Hijau, dan Inklusif di Indonesia”.

Ini adalah Program Uni Eropa (UE) dengan
kemitraan untuk kota-kota berkelanjutan, sesuai dengan perjanjian dengan Komisi Eropa No. CSO-LA/2020/420-747, melalui Yayasan Kebijakan Pembangunan dan Kotamadya Góra Kalwaria.

Foto: Walikota Gora Kalwaria, Polandia, Arkadiusz Strzyzewski bersama Bupati Halut, Frans Manery.

Sementara itu Bupati Halmahera Utara Frans Manery, menuturkan, “Agenda hari ini, Senin (6/6/22), kami rombongan dijamu langsung oleh Walikota Gora Kalwaria, Arkadiusz Strzyzewski”.

“Dalam beberapa hari ke depan agenda kita adalah diskusi berkaitan bersama dengan ahli teknologi, kemudian kita akan berkunjung ke beberapa pasar dan lokasi penggelolaan air bersih,” paparnya.

Frans menambahkan bahwa keberangkatan tim ke Gora Kalwaria, Polandia, dibiayai oleh Uni Eropa (UE) dan program kerjasama ini juga pembiayaannya ditanggung oleh Uni Eropa. “Saya berharap kerjasama berkelanjutan ini bisa berjalan dengan baik, sehingga hasilnya dapat dinikmati oleh masyarakat Halmahera Utara,” imbuhnya.

Rombongan yang mendampingi Bupati Frans Manery diantaranya Sekretaris Daerah Erasmus Joseph Papiyala, Kadis Perdagangan Nyoter Koenoe, Kadis Lingkungan Hidup Samud Taha, Staf Ahli Bidang Pendidikan Sumberdaya Manusia dan Pengembangan Budaya Joice Betsy Mahura, Kabag Umum dan Perlengkapan Oscar Bertho Mene, Doses UNIRA Radios Simanjuntak dan Dosen PADAMARA Johana Tandisalla. (Roby Pangemanan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here