Beranda Bhayangkara Jelang HUT Polairud ke-71, Satpolair Polres Purwakarta Bersihkan Waduk Jatiluhur

Jelang HUT Polairud ke-71, Satpolair Polres Purwakarta Bersihkan Waduk Jatiluhur

1
0

Purwakarta, Jabar

Satuan Polisi Perairan (Sat Polair) Polres Purwakarta bersama TNI, PJT II Jatiluhur dan masyarakat membersihkan eceng gondok yang berada di Waduk Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, pada Jumat (12/11/2021).

Kapolres Purwakarta, AKBP Suhardi Hery Haryanto melalui Kasatpolair, AKP Jajang Sukandar mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polair Polres Purwakarta yang peduli lingkungan dan juga ini merupakan rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-71 Satuan Polisi Perairan dan Udara (Polairud).
“Kegiatan bersih-bersih ini dalam rangka peringatan HUT Polairud ke-71 Tahun 2021 yang jatuh pada 1 Desember 2021 mendatang dan ini bentuk kepedulian terhadap lingkungan,” ungkap Jajang, saat di temui di dermaga servis, Jatiluhur.

Iamenambahkan, sasaran kegiatan bersih-bersih sampah Satpolair Purwakarta, sepanjang pesisir kampung servis, Desa Jatimekar, Kecamatan Jatiluhur Kabupaten Purwakarta.

Dijelaskannya, saat musim hujan seperti saat ini, tanaman eceng gondok kerap tumbuh lebih banyak dan menutupi sebagian areal waduk.
“Keberadaan eceng gondok di permukana waduk Jatiluhur ini menurunkan masuknya cahaya matahari yang berdampak pada turunnya kelarutan oksigen bagi hewan-hewan yang hidup di air, maka dari itu harus dibersihkan,” ucap Jajang.

Menurutnya, dengan dilaksanakan pembersihan di waduk Jatiluhur ini, diharapkan dapat memperlancar arus air yang mengalir di waduk dan membuat pemandangan waduk Jatiluhur lebih indah.

“Selain untuk menjaga kebersihan lingkungan dan keindahan waduk Jatiluhur, pembersihan eceng gondok juga untuk memperlancar arus air. Kalau aliran Waduk Jatiluhur bersih, pasti wisatawan tidak akan kecewa untuk datang berkunjung dan tidak ada lagi masyarakat yang terjebak dalam kumpulan eceng gondok,” pungkasnya. (Jim)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here