Dalam rangka mendekatkan diri serta bentuk kepedulian pada masyarakat polri akan selalu hadir di tengah warga. Seperti yang di lakukan Aiptu Sumarwan personel Panit 2 Binmas Polsek Ciamis Polda Jabar bersama Kepala Desa Mekarjadi, Dindin Hari, S.Pd., M.Pd., melaksanakan kunjungan silahturahmi ke para warga masyarakat Dusun Cimamut Rt 17 Rw 05, Desa Mekarjadi, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis,Jumat (24/ 2020).
“Kita harus tetap mewaspadai mereka yang keluar masuk daerah kita. Bisa saja mereka sedang mencari kesempatan menunggu lengahnya para petugas,” -Kapolsek Ciamis, Kompol H. Nia Kurnia, SH.,M.H.,-
Ciamis, Jabar |BU| Kunjungan tersebut dalam rangka untuk memperkuat sinergitas Polri dengan masyarakat khususnya di Wilayah Hukum Polsek Ciamis Polres Ciamis. Hal ini guna mendukung keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungannya masing-masing.
Kapolsek Ciamis, Kompol H. Nia Kurnia, SH.,M.H., saat di wawancarai media mengatakan, kunjungan Aiptu Sumarwan bersama Kepala Desa ke tengah masyarakat untuk melakukan silahturahmi bersama warga. Selain itu juga mengecek langsung kegiatan perbaikan Poskamling.
“Adanya poskamling menandakan bahwa tingkat kesadaran masyarakat untuk bersama-sama mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif,” ujar Kapolsek Ciamis.
Kapolsek menjelaskan, pada kesempatan tersebut Jajarannya mengajak kepada seluruh masyarakat untuk selalu tetap waspada. Sebab gangguan kamtibmas setiap saat dapat muncul dan mengancam keadaan lingkungan masyarakat.
“Kita harus tetap mewaspadai mereka yang keluar masuk daerah kita. Bisa saja mereka sedang mencari kesempatan menunggu lengahnya para petugas,” tegasnya.
Kapolsek menambahkan, ditengah pandemi Covid-19, warga masyarakat juga harus tetap menjaga kesehatan, dan kebersihan. “Tetap perhatikan protokol kesehatan, memakai masker dalam setiap kegiatan agar terhindar dari wabah virus corona Covid 19,” pungkasnya. (Muhammad Rifa’i)