Beranda Bhayangkara Polres Melawi Raih Penghargaan Dari Kementerian Keuangan

Polres Melawi Raih Penghargaan Dari Kementerian Keuangan

88
0
Selamat Hari Jadi Kabupaten Sukabumi Yang Ke -151

Melawi, Kalbar

Polres Melawi menjadi salah satu Polres di jajaran Polda Kalbar yang mendapat penghargaan dari Kementerian Keuangan atas pencapaian Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) terbaik tahun anggaran 2020, bertempat di gedung Rupatama Mabes Polri, pada Senin (5/4/2021).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolri Jenderal Pol Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., Irwasum Polri, Komjen Drs. Agung Budi Maryoto, M.Si., beserta pejabat Utama Mabes Polri.
Adapun Satker Satwil Penerima Penghargaan dari Kementerian Keuangan atas Pencapaian IKPA Terbaik T.A. 2020, berikut hasil dari tingkat Satker kategori Pagu Sedang (Rp 25 Milyar - Rp 75 Milyar) antara lain sebagai berikut :
a. Terbaik 1 : Polres Tanah Bumbu Polda Kalimantan Selatan.
b. Terbaik 2 : Polres Melawi Polda Kalimantan Barat.
c. Terbaik 3 : Polres Bulongan Polda Kalimantan Utara.

Kabid Humas Polda Kalbar, Kombes Pol Donny Charles Go, S.I.K., menjelaskan, bahwa penerimaan penghargaan dari Kementerian Keuangan tersebut berdasarkan atas Pencapaian Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA).

“Semoga pencapaian Polres Melawi dalam pengelolaan anggaran bisa ditingkatkan di tahun berikutnya dan memotivasi satker lainnya untuk berprestasi,” tutup Donny. (Rabi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here