Tobelo, Halut
Guna mencegah penyebaran wabah Virus Corona Covid-19, Personil Polres Halmahera Utara, Polda Maluku Utara, melakukan penyemprotan cairan Disinfektan, Selasa (26/01/2021).
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kasat Lantas, AKP Ranto Eko Mardayanto, S.Kom., S.IK, yang melibatkan personil Sat Sabhara, melakukan penyemprotan cairan Disinfektan menggunakan satu unit mobil Rantis Air Water Canon (AWC) dan satu Unit Mobil Penyuluhan Sat Lantas Polres Halmahera Utara, dengan sasaran tempat - tempat fasilitas umum yang sering dikunjungi masyarakat.
Hal ini disampaikan Kasubag Humas Polres Halut, AKP. Mansur Basing, SH., kepada sejumlah awak media melalui rilisnya. Sebelum melakukan penyemprotan cairan Disinfektan, masyarakat diberikan edukasi penerapkan protokol kesehatan Covid-19, dengan selalu menggunakan masker di setiap aktifitas, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan menggunakan sabun.
Lanjut Mansur, sasaran penyemprotan Disinfektan adalah fasilitas umum pasar Buaile Desa Gura, depan RS. Bethesda - Sepanjang Pertokoan (Jln. Kemakmuran), depan Swalayan Galaxy - Jln. Desa Rawa Jaya (Depan Kantor KPPN) - Kantor Pajak Tobelo - Perempatan Hotel Marahai Park - Jln. Desa Wosia - SPBU Wosia - Pertigaan desa WKO (Sepanjang Jln. Desa WKO) - Terminal Baru Wosia .
Dihari yang sama anggota Polsek kecamatan Galela, juga melakukan hal yang sama, yaitu penyemprotan cairan Disinfektan di berbagai fasilitas umum yang di mulai dari mako Polsek, rumah warga, pasar, pertokoan dan perbengkelan.
“Penyemprotan cairan Disinfektan oleh anggota personil Polres Halut dan Polsek Galela adalah dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus Corona Covid-19 di kabupaten Halmahera Utara,” ungkap Mansur. (Roby Pangemanan)