Sabang, bhayangkarautama.com
Sebagai bukti dukungan terhadap pendidikan nasional Kejaksaan Negeri (Kejari) Sabang, terus lakukan kegiatan yang diberi nama Jaksa Masuk Sekolah (JMS), kali ini JMS yang dilakukan Kejari adalah di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) I Sabang, Rabu 9/11/2022).
Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Choirun Parapat, SH., MH., kepada media Bhayangkara Utama, Rabu (9/11/2022) mengatakan, kegiatan JMS yang dilakukan oleh Kejaksaan Negeri Sabang selama ini merupakan program Kejaksaan Agung untuk mendukung program pemerintah dalam rangka mencerdaskan bangsa.
Choirun Parapat menjelaskan, JMS yang dilakukan kejaksaan Negeri Sabang kali ini sasaran di SMKN I Sabang, dimana tugas Kejaksaan dalam artian bukan hanya menegakkan hukum semata akan tetapi juga berkewajiban mendukung pemerintah untuk mencerdaskan bangsa.
Kali ini kegiatan JMS dilaksanakan Kejari bekerjasama dengan teman-teman wartawan yang tergabung dalam organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sabang dengan tema “Kenali Hukum, Jauhi Hukuman, Serta Tertib Bermedia Sosial”.
“Kemudian pelaksanaan JMS merupakan program tahunan Kejaksaan Republik Indonesia, dalam rangka meningkatkan kesadaran hukum di tengah masyarakat dan pelajar,” jelas Kajari Sabang Choirun Parapat, SH., MH., didampingi Kasi Intelijen Jen Tanamal, SH.
Pelaksanaan kegiatan tersebut berjalan lancar dan mendapat respon positif dari para siswa siswi SMKN I Sabang, terutama para gurunya. Bahkan, dewan guru sendiri mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Kejari Sabang ini,
Diharapkan kegiatan yang sangat bermakna dan bermanfaat tersebut kiranya, terus dilanjutkan setiap tahunnya dengan tema berbeda. Generasi muda, khususnya pelajar, adalah generasi penerus yang akan mengisi pembangunan dimasa depan.
Oleh karena itu pelajar harus di bekali dengan pengetahuan tentang hukum sebagai salah satu pengetahuan dasar bagi generasi bangsa.
Kepala kejaksaan negeri Sabang Choirun Parapat SH MH melalui kasi intelijen menyampaikan terima kasih kepada PWI Sabang yang telah ikut berpartisipasi dan selalu mendukung kinerja dan pemberitaan Kejaksaan Negeri Sabang. (Jalaluddin Zky)