Beranda Bhayangkara Menuju New Normal : Polres Ciamis Lakukan Pengecekan Di Seluruh Toserba, Dept...

Menuju New Normal : Polres Ciamis Lakukan Pengecekan Di Seluruh Toserba, Dept Strore

56
0

Apel Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) New Normal Season I, Polres Ciamis di halaman Mako Polres Ciamis dipimpin oleh Iptu Jajang SH, Paurdal Ops Polres Ciamis. Demikian diungkapkan Kapolres Ciamis AKBP Dony Eka Putra Melalui Kasubag Humas IPTU Magdalena, Kamis(28/05/2020).

Himbauan untuk selalu diulang-ulang tentang jaga jarak Physical Distancing, serta harus memakai masker dan cuci tangan yang di informasikan oleh Customer Service Toserba Yogya. - Paurdal Ops Polres Ciamis, IPTU Jajang SH -

Ciamis, Jabar | Selanjutnya setelah dilaksanakan Apel bersama, dilanjutkan dengan giat himbauan dan pengontrolan ke toko atau supermarket Toserba Dept Store Ciamis.

“Patroli kali ini Pengecekan yang dianjurkan sesuai dengan protokol kesehatan yang diterapkan di Yogya Dept Store Ciamis dalam New Normal,” singkatnya.

Paur Dal Ops Polres Ciamis, IPTU Jajang SH, saat berbincang dengan petugas keamanan Dept Store Yogya Ciamis, Kamis (28/05/2020).

Dari hasil pengecekan saat media mewawancarainya, disampaikan Paurdal Ops Polres Ciamis, IPTU Jajang SH menuturkan, “hasil pengecekan di Toserba Dept Store Ciamis, terdapat 10 tempat cuci tangan yang dilengkapi sabun tangan, pintu masuk dan keluar di pisahkan, pengecekan suhu tubuh (Thermo Check) 2 unit dilaksanakan oleh petugas security,” ungkapnya.

Lanjutnya dalam pelayanan konsumen disediakan tempat pembayaran/kassa dibawah 3 unit dan diatas 14 unit, dipasang banner informasi New Normal.

“Himbauan untuk selalu diulang-ulang tentang jaga jarak Physical Distancing, serta harus memakai masker dan cuci tangan yang di informasikan oleh Customer Service Toserba Yogya,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here