Beranda Polres Pada HUT Bhayagkara Ke-76, Polres Sabang Bersihkan Rumah Ibadah Dan Lingkungannya...

Pada HUT Bhayagkara Ke-76, Polres Sabang Bersihkan Rumah Ibadah Dan Lingkungannya Di Balohan

20
0
Foto: Personil Polres Sabang melakukan kegiatan gotong royong membersihkan Mesjid Jamik Syuhada Balohan dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76 tahun, Jumat (17/5).

Sabang, NAD

Guna mendekatkan diri kepada Allah SWT Polres Sabang melaksanakan bakti sosial membersihkan rumah ibadah merupakan gotong royong membersihkan lingkungan Masjid Jamik Syuhada Balohan, Kecamatan Sukajaya, Kota Sabang.

Kapolres Sabang AKBP Muhammadun, SH., disela-sela mengatakan, kegiatan gotong royong pada kegiatan bakti sosial membersihkan rumah ibadah ini dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-76 seluruh personil Polres Sabang dilibatkan.

“Sebagai umat yang beriman kita prioritas kegiatan baksos kali ini untuk membersih rumah ibadah seperti bergotong royong membersihkan masjid. Selain itu, kita juga melakukan bakti sosial di sejumlah fasilitas umum lainnya,” kata Kapolres AKBP Muhammadun, SH., didampingi Wakapolres Kompol Aditia Kusuma, SIK., Jumat (17/6/2022).

AKBP Muhammadun, SH., menjelaskan, Polres Aceh Sabang menjadwalkan sejumlah kegiatan lainnya, seperti kegiatan vaksinasi massal, olahraga bersepeda dan maraton. Hal ini dilakukan guna menyehatkan personil dan masyarakat yang ingin ikut bersama

“Harapan kita adalah melalui baksos ini lingkungan rumah ibadah seperti masjid akan menjadi lebih bersih lagi supaya jama’ah yang mengerjakan shalat bisa adem dan sejuk,” ujar Kapolres AKBP Muhammadun.

Sementara itu salah seorang warga masyarakat Gampong Balohan Iskandar (63) mengucapkan terima kasih kepada Polres Sabang yang telah melakukan pembersihan Mesjid Jamil Syuhada dan lingkungannya.

“Semoga apa yang telah dilakukan oleh Polres Sabang dalam rangka HUT Bhayangkara ke 76 menjadi amal ibadah, kami berterima kasih kepada Kapolres Sabang dan personilnya yang telah bergotong royong membersihkan rumah ibadah kami,” kata iskandar. (Jalaluddin Zky)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here