Beranda Polres Peringati HUT Bhayangkara Ke-75 Tahun, 36 Anggota Polres Halut Terima Raport Kenaikan...

Peringati HUT Bhayangkara Ke-75 Tahun, 36 Anggota Polres Halut Terima Raport Kenaikan Pangkat

47
0

Tobelo, Halut

Kepolisian Resort Halmahera Utara menggelar Upacara peringati HUT Bhayangkara Ke-75 Tahun, 1 Juli 2021, disertai dengan Agenda Korps Raport (Kenaikan Pangkat) 36 Anggota di jajaran Polres Halut masing-masing Perwira dan Bintara dan Tamtama Kompi Brimob Kupa-Kupa, Kamis (1/07/2021) di lapangan upacara Mako Polres Halut, Pukul 08.15 WIT.

Upacara dipimpin langsung oleh AKBP Tri Okta Hendri Yanto, SIK., MH., dan dihadiri oleh Wakapolres Halut Kompol Alwan Aufat, Kabag Sumda Polres Halut Kompol Sampe, satu regu Perwira Polres Halut, satu Peleton anggota yang naik pangkat, satu regu Sat Sabhara Polres Halut , satu regu Sat Polair Polres Halut, satu regu Staf Polres Halut, satu regu Sat Lantas Polres Halut, satu regu Sat Reskrim Polres Halut dan anggota yang menerima Raport Kenaikan Pangkat.

Kapolres Tri Okta Hendri, dalam sambutan arahannya mengatakan bahwa kenaikan pangkat merupakan anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa serta hasil kerja keras dari rekan-rekan yang telah bertugas dengan baik dalam pengabdian pada institusi Polri, Masyarakat.
“Anggota Polri merupakan aparatur pemerintah sekaligus bagian integral dari Institusi Polri yang memiliki tugas dan tanggungjawab relatif sama dalam pelayanan publik. Hendaknya kenaikan pangkat yang telah diraih oleh saudara-saudara dapat dibarengi dengan semangat perubahan menjadi lebih baik,” pesan Kapolres.

Tri mengingatkan bahwa tantangan tugas Polri masa kini, mendatang akan semakin berat dan kompleks seirama dengan perkembangan zaman, yang menuntut setiap institusi pemerintah termasuk Polri untuk memberikan pelayan prima serta menerapkan tata kelola pemerintah yang transparan dan akuntabel.

Ke 36 anggota yang menerima Raport kenaikan pangkat satu tingkat yaitu dua anggota berpangkat Ipda Ke Iptu, satu anggota dari pangkat Aipda ke Aiptu. 20 (dua puluh) anggota berpangkat Bripka Ke Aipda, 12 (dua belas) anggota dari pangkat Brigpol ke Bripka dan satu anggota dari pangkat Baratu ke Baraka. (Roby Pangemanan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here