Karimun, bhayangkarautama.com
Untuk menghindari bencana alam di Kundur, Kapolsek Kundur AKP Buala Harefa, SH., M.H., bersama dengan personilnya melaksanakan koordinasi dengan Kades Sungai Sebesi, Kecamatan Kundur, Kabupaten Karimun, di ruangan kerja Kades Sungai Sebesi dalam rangka kesiapan penanggulangan bencana alam yang kerap terjadi di wilayah hukum Polsek Kundur Polres Karimun pada setiap tahunnya, Rabu (8/3/2023).
Koordinasi antisipasi bencana alam tersebut dilakukan oleh Kapolsek Kundur bersama Kanit Samapta Iptu Iskandar, Kasium Polsek Aipda Nurvaizal, Bhabinkamtibmas Polsek Kundur Bripda Holy dan Nazar Deril selaku Kepala Desa Sungai Sebesi, Rabu (8/3/2023).
Dalam Koordinasi tersebut, membahas masalah penanggulangan bencana alam yang kerap kali terjadi di wilayah hukum Polsek Kundur Polres Karimun, terutama di musim penghujan mengingat sebagian besar wilayah Desa Sungai Sebesi, Kecamatan Kundur berada di dataran rendah yang kerap sangat rawan akan terjadinya bencana alam berupa banjir yang menggenangi kebun dan rumah-rumah warga.
Kapolsek Kundur AKP Buala Harefa, S.H., M.H., saat dikonfirmasi wartawan media ini, Rabu (08/03) menyampaikan bahwa adanya koordinasi ini, kami mengharapkan kepada seluruh stakeholder Lurah/Kades agar mampu berperan aktif dalam penanganan bencana alam yang ada di wilayah hukum Polsek Kundur Polres Karimun, berkaca dari pengalaman pada tahun-tahun kemarin dalam penanganan bencana alam banjir, tanah longsor berjalan dengan aman, lancar dan kondusif, serta tidak adanya korban jiwa akibat bencana tersebut.
Koordinasi ini berjalan dengan singkat, selesai koordinas ini langsung melakukan pengecekan di lapangan dan memetakan terhadap wilayah yang rawan akan terjadinya bencana alam berupa banjir dan tanah longsor tersebut.
Nazar Deril selaku Kades Sungai Sebesi, menyambut baik langkah-langkah yang dilakukan oleh Kapolsek Kundur untuk melakukan Koordinasi dalam rangka gerak cepat dalam penanggulangan bencana alam apa bila suatu saat terjadi di wilayah Hukum Polsek Kundur.
Sambung Kades Sungai Sebesi, pada saat musim hujan memang banjir kerap terjadi, seperti yang terjadi di tahun 2011 yang pernah menggenangi rumah warga kurang lebih 50 rumah atau sekitar 300 KK dan pada saat itu warga sempat mengungsi sekitar satu minggu ke Mesjid dan sekolah yang datarannya tinggi.
“Dan untuk saat ini Alhamdulillah parit-parit sudah dilebarkan yang langsung menuju ke arah laut,” pungkasnya.
Pantauan media ini di lapangan, Kapopsek Kundur AKP Buala Harefa, SH., MH., mulai menjabat sebagai Kapolsek Kundur aktif untuk melakukan terobosan-terobosan yang bersifat positif untuk membantu warga sekitar. Apalagi saat ini saat di musim hujan sangat memperhatikan keselamatan warganya.
Dan harus kita akui segala upayanya demi keselamatan warga sekitar. Baginya polri itu harus benar-benar sebagai Pelayan, Pelindung dan Pengayom masyarakat.
Untuk itu kita apresiasi kebijakan Kapolsek Kundur saat ini yang selalu pro aktif memantau pemukiman agar terhindar dari segala hal-hal yang tidak di inginkan.
Dapat kita saksikan bahwa dirinya mementingkan kepentingan umum agar masyarakat dapat terhindar dari bencana. (Ariyanto Nainggolan)
Beranda Polsek Polsek Kundur Lakukan Koordinasi Dengan Perangkat Desa Dalam Penanggulangan Bencana Alam