Sintang, bhayangkarautama.com
Wakil Bupati Sintang, Melkianus didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Yosepha Hasnah menghadiri sekaligus membuka kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2023, di Aula Kantor Desa Baning Kota, Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang, pada hari Selasa (7/2/2023).
Hadir dalam kegiatan ini Ketua DPRD Sintang, Florensius Roni serta anggota DPRD Sintang, unsur pimpinan OPD, Forkopimcam, Lurah dan Kades se-Kecamatan Sintang.
Wakil Bupati Sintang Melkianus menyampaikan bahwa Musrenbang di Kecamatan Sintang ini merupakan kecamatan kelima yang sudah melaksanakan musrenbang dan dirinya selalu hadir.
“Musrenbang dilaksanakan untuk melakukan musyawarah rencana kegiatan untuk tahun 2024. Saya berharap lurah, kades dan BPD untuk bisa mengikuti musrenbang ini hingga selesai. Begitu juga pimpinan OPD bisa memberikan penjelasan kepada peserta,” terang Wabup Sintang.
“Mengenai anggaran, tahun 2023 ada perubahan yang besar secara khusus bidang pendidikan. Pemerintah pusat mengatur agar pendidikan dijadikan prioritas. Kepala desa dan lurah yang ada di kecamatan Sintang, segera sampaikan usulan kegiatan pada bidang pendidikan untuk tahun 2023 ini,” imbuh Melkianus.
“Ada 3 OPD yang akan mendapatkan tambahan dana, yakni Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas Porapar dan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. Itu perintah dari pusat. Harapannya dunia pendidikan akan semakin baik di masa depan. Terimakasih kepada jajaran pemerintah Provinsi Kalimantan Barat yang akan membantu pembangunan infrastruktur di Kabupaten Sintang, tetapi anggaran untuk infrastruktur malah kecil di tahun 2023 ini” terang Melkianus, Wabup Sintang.
“Di Dinas PU saja hanya ada 76 miliar. Dinas Kesehatan 40 miliar, tetapi Dinas Pendidikan mencapai 147 miliar. Maka saya mengingatkan, karena kita tahun ini memfokuskan pada bidang pendidikan, maka akan ada anggaran kegiatan di OPD lain akan digeser ke Dinas Pendidikan. Soal pengawasan, saya mau mengingatkan Kades dan Lurah, agar anggaran dapat digunakan dengan baik dan benar. Saya baru 5 bulan menjadi Wakil Bupati Sintang yang bertindak dalam hal pengawasan. Kades dan Lurah, gunakan anggaran yang baik, benar dan sesuai aturan yang ada. Laksanakan kegiatan sesuai aturan, sehingga bisa berjalan dengan baik. Saya selalu menerima laporan soal penggunaan anggaran di desa. Saya mau kita ini bisa bekerja dengan baik, makan tidur pun enak,” terang Wabup Sintang. (Abdullah)