Solok, Sumbar
Babinsa Koramil 01/Kubung Kodim 0309/Solok, Koptu Andri Silvia, hadiri musyawarah Nagari Khusus dalam rangka Validasi, Finalisasi Dan Penetapan Data Calon Penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT), tahun anggara 2021, bertempat di Aula Kantor Nagari Koto Hilalang, Kecamatan Kubung, Kabupaten Solok, Senin, (08/02/2021).
Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Kubung yang diwakili Kasi Ekbang, Wali Nagari Koto Hilalang, Yuli Hendara, S.T., Babinsa Koramil 01/Kubung, Koptu Andri Silvia, Ketua BPN Koto Hilalang, Kepala Jorong se-Nagari Koto Hilalang dan Tokoh Agama Serta Tokoh Masyarakat
Koptu Andri Silvia, Babinsa Nagari Koto Hilalang, dalam Sambutannya mengingatkan Wali Nagari dalam menetapkan calon penerima bantuan betul-betul sesuai kriteria yang dipersyaratkan dalam aturan main penerima BLT.
“Kami ingatkan Wali Nagari dalam mengelola anggaran dan bagi calon penerima nantuan BLT dari Dana Desa, agar bisa tepat sasaran dan transparan serta akuntabel kepada masyarakat,” ucap Koptu Andri.
Selain itu, Babinsa juga menghimbau kepada pemerintah Nagari dan warga untuk mematuhi himbauan pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19 atau virus Corona, agar tak meluas penularannya dikalangan warga. (Ossie Gumanti)
Beranda Seputar Sumbar Hadiri Musyawarah Khusus, Babinsa Ingatkan Wali Nagari Untuk Transparan Dan Sesuai Dengan...