Sukabumi, Jabar
Sesuai arah dan sasaran organisasi dalam menjalankan Visi dan Misi LSM BARETA INDONESIA, saat ini tengah menangani sebanyak 26 masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) yang terjadi di masyarakat Indonesia, yang diantaranya masalah disabilitas.
Dengan mengusung tema Jum’at Berkah, Program Berbagi LSM Bareta Indonesia Kab. Sukabumi menyalurkan 1 unit kursi roda dan tongkat ketiak kepada dua orang warga Ds. Jampang Tengah yang diketahui sebagi penyandang disabilitas, Jum’at (02/7/2021).
Bantuan 1 unit kursi roda disalurkan kepada M. Andika Putra Pratama (20), putera sulung dari pasangan Ipip Hulaeri dan Mira Yuliani, yang beralamat di Kp.Cilawang RT1/RW3 Desa Jampang Tengah, selanjutnya sesuai usulan yang diajukan ke LSM Bareta untuk tongkat ketiak disalurkan kepada Risman Nurjaman (18).
Sementara itu, Ipip selaku orangtua dari M. Andika mengucapkan rasa terimakasih kepada LSM BARETA INDONESIA, yang telah memberikan bantuan 1 unit kursi roda kepada anaknya.
“Sebagai orangtua, saya mengucapkan terimakasih yang sebesarnya-besarnya kepada seluruh anggota tim LSM Bareta yang telah membantu anak saya hingga bisa menggunakan kursi roda, semoga bantuan kursi roda yang diberikan kepada anak saya ini dapat bermanfaat dan berkah,” ujarnya.
Adapun kegiatan penyerahan bantuan 1 unit kursi roda dan 1 unit tongkat ketiak untuk 2 orang penyandang disabilitas warga Ds. Jampang Tengah itu, dihadiri dan disaksikan langsung oleh Ketum Bareta Indonesia Djunaidi Tanjung beserta tim.
Turut hadir dalam kesempatan itu, Sekmat Jampang Tengah, Usep, perwakilan dari Polsek serta perwakilan dari Pemdes setempat yang diwakili oleh Sekdes Jampang tengah, Wawan.
Selanjutnya, Usep selaku Sekmat mewakili pemerintahan di wilayah Jampang Tengah, mengucapkan terimakasih kepada LSM Bareta Indonesia, yang telah melaksanakan aksi kemanusiaan dengan memberikan bantuan 1 unit kursi roda dan unit tongkat ketiak kepada dua orang warga penyandang disabilitas di wilayah Jampang Tengah.
“Atas nama pemerintahan beserta masyarakat di wilayah Jampang Tengah, saya mengucapakan terimakasih yang sebesar-besanya kepada LSM Bareta, yang telah merealisasikan programnya dengan menjalankan kegiatan sosial, semoga aksi kemanusian yang dilakukan oleh LSM Bareta ini dapat menjadi contoh bagi LSM-LSM lainnya ,” imbuhnya.
Sementara Ketua Umum Bareta Indonesia, Djunaidi Tanjung, saat diwawancara usai kegiatan mengatakan, bahwasannya kegiatan penyaluran bantuan kursi roda ini sengaja dilaksanakan pada hari Jum’at, karena disesuaikan dengan tema program yaitu ‘Jum’at Berkah Peduli Disabilitas’.
“Selain itu, kami dapat bersilaturahmi secara langsung dengan penyandang disabilitas sebagai penerima manfaat. Adapun tujuan dari kegiatan ini sebagai pengintropeksi diri sebagai makhluk ciptaan Allah SWT, agar senantiasa kita selalu bersyukur atas segala nikmat yang telah diberikan olehNya,” bebernya.
“Meskipun mereka kekurangan fisik, namun mereka tetap tabah menjalani kehidupan. Maka di hari Jum’at yang penuh berkah ini, kami berharap apa yang telah kita lakukan mudah-mudahan membawa keberkahan untuk semua dan menjadi Asbab hidayah untuk diri kita, saudara kita, tetangga kita dan untuk alam ini, karena bagaimanapun senyum dan kebahagian mereka jadi ladang ibadah bagi kita semua, ” ujar Tanjung. (Ludy)