Ketua DPW Brigade Nusantara (Brinus) Jawa Timur angkat bicara soal merebaknya dan beredarnya kabar Virus Corona Covid 19 belakangan ini baik lewat media Online, cetak maupun elektronik yang sangat meresahkan masyarakat, baik di Jawa Timur maupun di penjuru Nusantara, Ketua DPW Brinus Jatim Angkat Bicara.
Sidoarjo, Jatim | H Amak Junaidi Ketua DPW Brinus Jawa Timur ketika ditemui di kantor Pondok Mutiara menghimbau kepada Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, sesuai surat yang dilayangkan kemaren lusa dirinya meminta supaya, “Kepala Daerah (Gubernur Jawa Timur) dalam menangani merebaknya Virus Covid19 ini, supaya Gubernur Jawa Timur menceritakan keadaan yang sebenarnya dan tidak terkesan ada yang di tutup -tutupi, agar masyarakat Jawa Timur bisa mengantisipasi sesuai keadaan atau kejadian yang sebenarnya di Jawa Timur,” ujarnya.
Lanjut H Amak dirinya juga menaruh harapan supaya kasus Corona Covid 19 bisa ditangani secepatnya oleh Pemerintah, Pemda atau Pemkab di Jawa Timur khusunya, agar bisa teratasi dengan efektif, yang mana virus yang lagi booming di penjuru dunia ini meresahkan banyak umat tersebut secepatnya di tangani dengan serius agar masyarakat bisa kembali normal, baik normal dalam bekerja maupun dalam beraktifitas sehari-hari dan supaya masyarakat tidak ada saling curiga tidak ada jarak antar sesama warga,” pungkasnya.