Sijunjung, Sumbar
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sijunjung dapat kucuran dana Rp1,7 miliar dari Kemendes PDT dan Transmigrasi untuk pengembangan kawasan transmigrasi di Padang Tarok. Hal itu tidak lepas dari koordinasi yang baik Bupati Benny Dwifa Yuswir S.STP., M.Si., ke pemerintah pusat.
Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Sijunjung, yang diwakili Kabid Transmigrasi, Djoko Ismarttanto, MM., kepada Bhayangkarautama.com, Rabu (8/9/2021) di ruangan kerjanya mengatakan, dana Rp1,7 miliar tersebut diperuntukkan pembangunan fisik, pembukaan lahan dan memberdayakan warga transmigran.
Kegiatannya berupa satker tugas pembantuan Dirjen Pembangunan dan pengembangan kawasan transmigrasi atau yang disebut PPK Trans. Adapun kegiatan tersebut untuk pembangunan fisik dan pemberdayaan warga transmigrasi di Padang Tarok, Kecamatan Kamang Baru, Sijunjung.
Adapun kegiatan-kegiatan yang sedang berjalan saat ini seperti pembukaan lahan, dengan total anggaran Rp 840 juta, seperti untuk penebangan pohon, dan pembersihan lahan seluas 242 hektar.
Menurutnya, untuk pembangunan jembatan dua unit dengan total anggaran Rp 360 juta, sepanjang 12 meter, dan proses lelangnya dilaksanakan di Kementerian PDT, melalui Pokja Pemilihan 2 Unit Kerja Pengadaan Barang Jasa (UKPBJ).
Sedangkan untuk kegiatan peningkatan pembangunan masjid Rp 200 juta, sudah selesai dilaksanakan, karena kegiatan proses lelangnya melalui Unit Kerja Pengadaan Barang Jasa (UKPBJ) Kabupaten Sijunjung. Artinya agak lebih cepat proses sehingga untuk pembangunan masjid sudah selesai.
“Kegiatan lain yang bersifat pemberdayaan warga transmigrasi seperti pembinaan warga transmigrasi bidang ekonomi sosial dan budaya. Seperti untuk honor guru, kesehatan dan untuk Dai, untuk operasional pustu di lokasi transmigrasi tersebut,” tutup Djoko. (Def)