Tobelo, Halut
Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Halmahera Utara bakal dibentuk, ini setelah Steering Commitee (SC) dari DPD HIPMI Propinsi Maluku Utara membentuk panitia Musda I HIPMI Halmahera Utara.
Hal ini disampaikan oleh Nurhayati Buramali, salah seorang anggota Steering Commitee (SC)
kepada sejumlah awak media saat melakukan Konferensi Pers di sekertariat Panitia Rumah Pantai Bowens, Tobelo, Rabu (8/12/2021).
Kata Nurhayati, steering commitee terdiri dari tiga orang, yakni dirinya bersama dua rekan Isnain Bailusy dan Nurhayati Maudin, sedangkan Ketua Panitianya adalah Johan Manery.
“Untuk saat ini kami melakukan penjaringan calon ketua umum, melalui pengumuman pendaftaran melalui laman Online sejak tanggal 06 - 10 Desember 2021 dan batas waktu pendaftaran adalah tanggal 10 Desember. Jika pada batas waktu yang ditentukan hanya satu orang pendaftar maka dialah yang bakal dicalonkan tunggal sebagai Ketua Umum HIPMI Halut pada Musda yang dijadwalkan 17 Desember 2021, tetapi jika ada lebih dari satu orang calon ketua maka kami akan melakukan verifikasi dokumen persyaratan,” terangnya.
Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh bakal calon Ketua Umum HIPMI Halut, diantaranya :
1. Warga Negara Indonesia
2. KTP
3. KTA
4. NPWP
5. NPWP Perusahan
6. SKCK
7. Surat keterangan tidak Pailit
8. Pasfoto 4×6 2 lembar
Disertai Biaya Pendaftaran Rp 15.000.000. (Roby Pangemanan)